Jakarta (ANTARA) - Norman Powell mengumpulkan 23 poin saat keluar dari bangku cadangan untuk membantu Toronto Raptors mengalahkan Oklahoma City Thunder 130-121 dalam laga tandang Rabu malam (Kamis WIB).
Toronto menghasilkan tembakan tertinggi musim ini, 61,2 persen, dengan Powell menyumbang sembilan dari 11 upayanya.
Raptors melonjak unggul jauh pada paruh pertama pertandingan namun harus bertahan di akhir. Toronto memimpin dengan selisih 30 sebelum jeda paruh pertama namun Thunder memotong keunggulan itu menjadi tiga saat waktu tinggal dua menit 39 detik berkat memasukkan 15 dari 20 upaya tembakan.
Baca juga: Raptor tundukkan Celtics, balas kekalahan di Hari Natal
Namun Raptors mengakhirnya dengan laju 6-0 dalam dua menit terakhir untuk memenangi pertandingan.
Toronto telah berjuang menghadapi cedera yang baru-baru ini membuat tim tersebut tidak diperkuat tiga starter regulernya. Sementara Fred VanVleet masih absen, Raptors mendapatkan kembali Pascal Siakam pada Minggu dan kemudian Marc Gasol kembali ke susunan pemain Rabu.
Siakam mencetak 21 poin melalui 9-dari-15 lemparan, sementara Gasol menambah 15. Gasol bermain untuk pertama kalinya sejak 18 Desember.
Baca juga: Siakam panen 44 poin saat Raptors taklukkan Pelicans
OG Anunoby juga mencetak 21 angka bagi Toronto, sementara Kyle Lowry menambah 17.
Pertandingan berlangsung ketat di akhir kuarter ketiga, dengan selisih poin menyusut hingga delapan setelah layup Dennis Schroder saat waktu tersisa 1:37 pada kuarter tersebut.
Raptors dengan cepat memperpanjang keunggulan, mencetak 10 poin berikutnya saat empat tembakan Oklahoma City berikutnya meleset.
Baca juga: Raptors perpanjang kontrak Pascal Siakam
Namun Oklahoma City belum selesai, mereka melakukan tekanan terakhir untuk membalas hingga selisih tiga setelah tertinggal 21 poin dengan waktu tersisa enam menit 39 detik.
Schroder mencetak 25 poin ketika keluar dari bangku cadangan untuk memimpin Thunder. Oklahoma City memperoleh 57 poin dari para pemain cadangannya.
Danilo Gallinari menghasilkan empat lemparan tiga angka dan menambah 23 poin bagi OKC, sementara Gilgeous-Alexander mencetak 21. Chris Paul menyumbang 16 poin dan 11 assist.
Baca juga: Triple-double bersejarah Gilgeous-Alexander antar Thunder menang
Baca juga: Schroder bawa Thunder catat pembalikan luar biasa atas Grizzlies
Toronto membangun keunggulan terbesarnya dalam laga tersebut pada akhir kuarter kedua, memimpin 73-43.
Namun Thunder mencetak 12 poin beruntun dalam 1 menit 19 detik terakhir paruh pertama, dengan empat pemain berbeda menghasilkan lemparan tiga angka untuk membantu Oklahoma City kembali memperpendek jarak.
Kedua tim menghasilkan 31 lemparan tiga angka secara keseluruhan.
Center Oklahoma City Steven Adams meninggalkan pertandingan pada kuarter kedua dengan memar pada lutut kanannya dan tidak kembali lagi, demikian Reuters.
Baca juga: Pemain Thunder selamat dari penembakan saat tonton Star Wars
Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2020