Washington, (ANTARA News) - Senat AS telah setuju untuk mengirim duta besar ke Libya. Hal itu terjadi setelah 36 tahun perseteruan dua negara tersebut.
"Kami sangat senang, sangat senang," jurubicara deplu Sean McCormack mengatakan Jumat.
Namun Gene Cretz, veteran diplomat AS yang telah dipastikan (sebagai dubes) oleh senat, mungkin memiliki masa jabatan sangat pendek sebagai duta besar untuk Libya. Presiden-terpilih Barack Obama punya kesempatan untuk mengganti duta besar AS dengan yang ia anggap pantas ketika ia mulai berkuasa 20 Januari.
Senat memastikan penunjukan Cretz Kamis malam waktu setempat.
Hubungan AS dengan Libya mulai mencair pada tahun 2003 ketika pemimpin Libia Muamer Kadhafi mengutuk terorisme dan setuju untuk melepaskan senjata pemusnah masal. AS dengan konsekuen mencabut Libya dari daftar hitam terorismenya dan pada 2006 memulihkan hubungan diplomatik.
Awal bulan ini, Libia telah mengirim 1,5 miliar dolar ke dana kompensasi korban atau keluarga mereka karena serangan teroris, termasuk pemboman pesawat penumpang jet Pan Am 1988 di atas Lockerbie, Skotlandia, yang meratakan jalan bagi kepastian pengiriman duta besar itu.
Menlu AS Condoleezza Rice telah melakukan perjalanan ke Libia dan bertemu dengan Kadhafi September, menjadi pejabat AS berpangkat paling tinggi yang mengunjungi Tripoli sejak 1957.(*)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008