Jakarta  (ANTARA News) - Stevani Nepa asal Manado meraih gelar Nona Pesohor (Miss Celebrity) 2008, dengan mengalahkan empat kontestan yang masuk tahapan Lima Besar bersama dirinya pada babak grand final di Balai Sarbini, Jakarta, Jumat. "Saya tidak menyangka bisa menang. Padahal saya sempat down (putus harapan), pada babak-babak sebelumnya," kata dara kelahiran 7 Mei 1992 tersebut kepada wartawan seusai acara. Empat kontestan yang masuk putaran Lima Besar adalah Widya Natasha Desiree (Jakarta), Amanda Arum Sari (Semarang-Wild Card), Dian Puspa Riny (Bandung), dan Corry Restina Pamela (Jakarta). Dengan kemenangannya, Stevani alias Vani mendapatkan kontrak bernilai Rp500 juta untuk membintangi berbagai sinetron yang akan ditayangkan SCTV selaku stasiun televisi penyelenggara kontes selama satu tahun. Ronny Kusuma selaku Pimpinan Proyek Miss Celebrity 2008 mengatakan "kontes ini memang diadakan untuk menjaring bakat-bakat baru berpotensi di duani akting dan presenting." Menurutnya, seluruh 25 kontestan yang lolos ke babak grand final akan disalurkan bakatnya di berbagai program, baik yang dikelola SCTV maupun perusahaan afiliasi atau rekanan. Stevani dinyatakan sebagai Nona Pesohor 2008 oleh dewan juri yang terdiri dari Tamara Bleszynski, Nadine Chandrawinata, Anjasamara, Kassandra, Hanung Bramantyo, Deddy Mizwar, Darwis Triadi, Duto Sulistiadi, dan Manoj Punjabi. Selain Nona Pesohor, kontes juga memberi penhargaan untuk lima kontestan, masing-masing Dian Puspa Riny sebagai Pesohor dengan Rambut Terbaik, Sandra Olga (Surabaya) sebagai Pesohor dengan Kulit Terbaik, Corry Restina Pamela sebagai Pesohor dengan Senyum Terbaik. Juga, Widya Natasha Desiree sebagai Pesohor Fotogenik, dan Defie Latiza (Banjarmasin) sebagai Pesohor Favorit berdasarkan polling SMS (pesan singkat) dari pemirsa televisi.  (*)

Pewarta:
Copyright © ANTARA 2008