Washington, (ANTARA News) - Presiden Amerika Serikat terpilih Barack Obama Senin kembali melakukan pembicaraan per telepon dengan para pemimpin luar negeri yang telah mengucapkan selamat atas kemenangannya pada pemilihan presiden 4 November lalu.Obama berbicara dengan Presiden Georgia Mikheil Saakashvili, Presiden Filipina Gloria Macapagal Arroyo dan Presiden Turki Abdullah Gul, kata tim transisinya.Sejak pemilihan, Obama telah melakukan kontak kepada lebih dari selusin pemimpin mancanegara, untuk menyatakan terimakasih kepada mereka atas ucapan selamat melalui telepon.Wakil Presiden AS terpilih Joe Biden, Senin juga melakukan pembicaraan per telepon dengan Presiden Kolombia Alvaro Uribe, Kepala kebijakan luar negeri Uni Eropa Javier Solana, Presiden Georgia Saakashvili, Menteri Luar Negeri Yunani Dora Bakoyannis dan Perdana Menteri Spanyol Jose Luiz Rodriguez Zapatero.Tidak ada penjelasan lebih lanjut mengenai topik-topik pembicaraan Biden dengan mereka.Sementara itu Menteri Luar Negeri AS Condoleezza Rice juga telah bertemu dengan para perwakilan Obama pada saat dia mempersiapkan serah-terima departemen luar negeri kepada pemerintah baru pada 20 Januari.(*)
Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008