Price, yang pada hari sebelumnya kehilangan buku petunjuk rute di tengah jalan, hari ini mengalami kesulitan membuka jalan dan tertinggal 13 menit 31 detik dari Joan Barreda di awal lomba.
Ricky Brabec dari tim Monster Energy Honda yang start setelah sang pebalap Australia itu juga mengalami kendala dan tertinggal 10 menit dari rekan satu timnya dari Spanyol, sedangkan Matthias Walkner membuntuti tujuh menit di belakang.
Barreda membuka jarak dari rival-rivalnya untuk memimpin hingga 159km di Spesial Stage (SS) yang membentang dari AL Wajh hingga Neom. Namun rookie terbaik Dakar tahun lalu, Ross Branch asal Botswana, membuntuti di tempat kedua satu menit satu detik di belakang.
Setelah km 214 dari special stage Branch dari tim Bas Dakar itu mengambil alih pimpinan lomba, 54 detik di depan Pablo Quintanilla di kala Barreda kehilangan waktu empat menit di beberapa kilometer sebelumnya.
Sempat terancam
Branch, yang tahun lalu finis peringkat ke-13 secara umum, terus memimpin di SS setelah 264 km. Namun pebalap KTM itu sempat terancam oleh Quintanilla yang membuntuti satu menit di belakang.
Mampu mempertahankan keunggulannya, Branch yang membawa motor KTM itu menyelesaikan etape sepanjang 367km hari itu dalam waktu tiga jam 39 menit 10 detik, demikian laman resmi Dakar.
"Ini luar biasa. Setelah tak mengetahui posisi ketika melaju dan tiba di sini sebagai yang nomor satu saya sangat senang," kata Branch usai meraih kemenangan etape perdananya di Dakar.
"Tak banyak orang tahun soal Botswana ketika kami datang ke Arab Saudi. Bagi saya mengibarkan bendera di sini saya sangat bangga sebagai warga Botswana... ini seperti mimpi yang menjadi kenyataan.
"Saya akan belajar sebanyak mungkin dari sini. Hari ini sangat menyenangkan dan semuanya berjalan lancar hari ini
???????? @Sundersam is the new overall leader after two stages
— DAKAR RALLY (@dakar) January 6, 2020
???? ASO / DPPI / F. Le Floc'h#Dakar2020 pic.twitter.com/mgaU3xV6W2
Sam Sunderland yang kini memimpin klasemen umum finis kedua hari itu terpaut satu menit 24 detik, diikuti Quintanilla, dua menit 21 detik dari juara etape.
Quintanilla yang menggunakan mesin Husqvarna menempel pemuncak klasemen dengan selisih satu menit 18 detik, diikuti Kevin Benavides dengan motor Honda 14 detik di belakang.
Brabec melorot ke peringkat lima dengan jarak empat menit 11 detik, sedangkan Price turun delapan peringkat, terpaut tujuh menit 34 detik dari pemuncak klasemen.
Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2020