Belum perlu membuat Pansus Jiwasraya. Pertama, karena Kementerian BUMN sedang mengambil langkah penyelamatan. ....
Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita penting menarik perhatian selama sepekan terakhir seperti nilai tukar (kurs) rupiah yang perkasa dalam mengakhiri perdagangan tahun 2019, pembentukan Panitia Khusus (Pansus) untuk Jiwasraya, dan pembelian kapal “ocean going”.
Kemudian, langkah pemerintah atasi banjir dari hulu ke hilir hingga penurunan harga bahan bakar minyak (BBM).
Berikut rangkuman berita yang banyak menarik perhatian masyarakat mulai akhir Desember 2019 sampai awal Januari 2020.
1. Rupiah akhiri perdagangan 2019 dengan "perkasa"
Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta mengakhiri perdagangan tahun 2019 dengan perkasa dan masih bertahan di bawah level Rp14.000 per dolar AS.
Rupiah ditutup menguat 27 poin atau 0,2 persen di level Rp13.925 per dolar AS dibandingkan posisi hari sebelumnya Rp13.958 per dolar AS.
Berita selengkapnya di sini
Baca juga: Gubernur BI sebut rupiah masuk terbaik di Asia
2. Komisi XI DPR tidak akan buru-buru bentuk Pansus Jiwasraya
Komisi XI DPR tidak akan terburu-buru mengusulkan pembentukan Panitia Khusus (Pansus) untuk mengungkap kasus yang terjadi di BUMN PT Asuransi Jiwasraya (Persero) sebab akan melakukan rapat gabungan terlebih dahulu.
“Belum perlu membuat Pansus Jiwasraya. Pertama, karena Kementerian BUMN sedang mengambil langkah penyelamatan. Kedua, ini sudah pasti ada fraud di mana Kejaksaan Agung sudah masuk dalam kasus ini,” kata Ketua Komisi XI DPR Dito Ganinduto.
Berita selengkapnya di sini
Baca juga: Lima saksi diperiksa dalam kasus Jiwasraya
3. Kapal “ocean going”
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengusulkan pembelian kapal pelayaran samudera (ocean going vessel) berukuran besar untuk menjaga laut Indonesia.
Usul itu disampaikan menyusul insiden masuknya kapal penjaga pantai China ke perairan Natuna, Kepulauan Riau, yang mengawal beberapa kapal ikan asal negeri panda itu di perairan tersebut Desember 2019.
Berita selengkapnya di sini
Baca juga: Indonesia jangan terpancing provokasi China
4. Langkah pemerintah atasi banjir
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menjelaskan langkah pemerintah menanggulangi banjir di kawasan Jabodetabek yang dilakukan dari hulu, tengah, hingga ke hilir.
"Di bagian hulu, kami meneruskan pembangunan bendungan di Sukamahi dan Ciawi yang kita percepat tahun ini akan bisa jadi karena tanahnya sudah bebas sebagian besar bebas sudah 90 persen lebih,” katanya.
Berita selengkapnya di sini
Baca juga: Anies akan evaluasi penanganan banjir Jakarta
5. Harga BBM turun
PT Pertamina (Persero) menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) untuk jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Dexlite, mulai Minggu, 5 Januari 2020, pukul 00.00 waktu setempat di seluruh Indonesia.
“Penyesuaian harga BBM umum merupakan aksi korporasi yang mengacu pada ketentuan yang berlaku yang ditetapkan oleh pemerintah,” kata Vice President Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman.
Berita selengkapnya di sini
Pewarta: Astrid Faidlatul Habibah
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2020