Para pemimpin di kawasan Asia Pasifik bertekad akan meningkatkan kesadaran akan program pemeriksaan dan pencegahan kanker leher rahim

SYDNEY, 11 November (ANTARA/Medianet International-AsiaNet) -- Sebuah koalisi khusus beranggotakan para pakar kedokteran dan kesehatan masyarakat akan berkumpul untuk mengikuti konferensi pers maya (virtual) hari ini pukul 11 a.m. (Hong Kong).

Konferensi pers maya ini akan menandai peluncuran resmi Koalisi Everything I Can -sebuah kelompok pendiri yang terikat pada kesehatan dan kesejahteraan wanita muda di Asia Pasifik. Anggota pendirinya termasuk:

  • Dr. Efren Domingo, Ketua Sebelumnya Perkumpulan Ahli Onkologi Ginekologi Filipina;
  • Dr. Gerry Wain, Program Pemeriksaan Kanker Leher Rahim New South Wales, Australia;
  • Dr. Wang, Jen- Hsien, Perkumpulan Anti Penyakit Menular Taiwan;
  • Dr. Saunthari Somasundaram, Perkumpulan Kanker Nasional, Malaysia dan
  • Dr. Thiravud Khuhaprema, Lembaga Kanker Nasional, Thailand.

Melalui laman Web baru [http://www.idoeverythingican.org], khalayak penting akan dapat melihat video peluncuran tersebut dan mendengar kesaksian dari para anggota pendiri Koalisi. Peluncuran ini menandai langkah pertama dalam menggiatkan koalisi regional ini untuk ikut mendidik para wanita dan memotivasi mereka untuk berkonsultasi ke dokter mengenai kesehatan dan kebaikan pribadi mereka.

Para pengunjung laman ini akan diminta berjanji untuk melakukan apapun yang mereka bisa guna meningkatkan kesadaran akan pencegahan kanker leher rahim. Anggota koalisi diharapkan akan bertambah seiring berjalannya waktu dan reporter akan dapat memperoleh pengumuman yang akan datang secara khusus dan cepat.

Kunjungi Laman Ini Sekarang Untuk Mengetahui Lebih Banyak Tentang Fakta Dan Angka Kanker Leher Rahim, Upaya Koalisi Dan Banyak Lagi Tentang Janji Penting Everything I Can.

Catatan untuk Media:
Wawancara/Biografi, Foto dan Video Pakar Kedokteran Tersedia

Kontak Media:
Liz Dunavant
Fleishman-Hillard
+61 2 8905 6306
liz.dunavant@fleishman.com

SUMBER: Fleishman - Hillard

Pewarta:
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2008