Washington, (ANTARA News) - Capres AS Barack Obama menang dalam medan persaingan di negara bagian New Mexico dan hal itu menjadi merupakan pukulan lagi bagi pesaingnya, John McCain, ungkap laporan tiga jaringan televisi AS.New Mexico yang merupakan blok besar dari pemilih warga keturunan Spanyol, membawahi lima elektoral pemungutan suara.Menariknya, kemenangan di negara bagian ini justru terjadi bahkan berada di depan pintu negara bagian Arizona, yang adalah negara bagian asal McCain.Pada pemilihan presiden AS 2004, George W. Bush hampir saja berhasil mengalahkan Senator Demokrat, John Kerry, dengan kemenangan 49,8 persen berbanding 49 persen.(*)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008