Jakarta (ANTARA) - PDI Perjuangan pada HUT ke-47 dan Rakernas I yang digelar 10-12 Januari 2020 berencana akan menampilkan pameran bertajuk Bangun Komitmen Indonesia Berdikari.

"Pameran akan menampilkan aneka rempah, jamu obat-obatan, pangan, teknologi terapan sebagai bukti Indonesia berdikari. Hal ini juga menegaskan PDI Perjuangan konsisten pada sikap politik ekonomi berdikari," kata Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto di Jakarta, Senin.

Menurut dia, pameran ini bukan ditujukan untuk internal kader PDIP saja tapi juga terbuka luas untuk disaksikan publik.

Untuk konsepsi dari berdikari, Hasto menegaskan bahwa itu sangat relevan, dan mengakar pada sumber daya nasional bangsa.

Kalau sumber daya kata dia, dikelola dari hulu hilir melalui dukungan riset dan inovasi, maka jalan kemakmuran membentang luas, kuncinya Indonesia harus percaya pada kekuatan sendiri.

“Jadi posisi politiknya, Indonesia berdaulat dalam menentukan masa depannya berdasarkan sumber daya yang kita miliki,” ucap Hasto.

Selama pameran nanti, menurut Hasto, PDIP juga akan menggelar talk show guna menjabarkan seluruh hal strategis yang dipamerkan demi mendorong pengembangan produksinya, dan melihat bagaimana ilmu pengetahuan serta teknologi tersebut mampu diterapkan melalui kegiatan riset

Melalui terapan ilmu pengetahuan, teknologi, riset dan inovasi, PDIP meyakini ke depan terbentang jalan bagi Indonesia mencapai kemakmuran dengan cara berdikari.

"Partai menghadirkan kekuatan perekonomian Indonesia di bidang rempah, jamu obat-obatan, sumber pangan yang berlimpah, produk aroma terapi, kuliner nusantara dan berbagai kreasi anak negeri yang menarik, ini menambah keyakinan kita," ujar penanggung jawab pameran, Mindo Sianipar.

Mindo menambahkan pameran akan menjadi ajang implementasi seluruh konsepsi politik ekonomi yang menempatkan rakyat sebagai kekuatan utama produksi nasional.

Baca juga: PDIP tetap yakin mengangkat isu "Jalur Rempah" meski menantang arus

Baca juga: Angkat isu jalur rempah, Hasto akui PDIP melawan arus

Baca juga: Megawati: Hidupkan Jalur Rempah untuk pariwisata


Pewarta: Boyke Ledy Watra
Editor: Yuniardi Ferdinand
Copyright © ANTARA 2019