Jakarta (ANTARA News) - Arus lalu lintas kereta api (KA) di Stasiun Tanah Abang Jakarta kembali lancar, setelah tiga gerbong kereta api pengangkut batubara anjlok di jalur 6 Tanah Abang berhasil dievakuasi, Jumat.Kepala Stasiun Tanah Abang, Sofyan Hasan mengatakan, gerbong berhasil dievakuasi sekitar pukul 15.30 wib. As roda yang anjlok disisi rel berhasil diangkat dengan menggunakan dongkrak, dan berhasil dikembalikan ke atas rel kembali.Namun, lanjut Sofyan menambahkan, atas peristiwa itu pihaknya telah mengganti wesel inggris (pemindahan jalur berjejer) yang rusak akibat anjloknya gerbong 3 gerbong tersebut. Sedangkan 3 gerbong setelah dievakuasi kemudian dipindahkan ke Stasiun Tanah Abang.Pengamatan ANTARA News di Stasiun Tanah Abang setelah gerbong berhasil dievakuasi, terjadi penumpukan penumpang. Bukan disebabkan anjloknya gerbong tersebut. Melainkan waktunya orang pulang kerja. Sehingga penumpukan terjadi jurusan Bekasi, Rangkas Bitung maupun Bogor.Salah satu penumpang, Nurhayati (32) warga Bogor mengatakan, peristiwa anjloknya kereta api menambah daftar panjang tidak seriusnya PT Kereta Api untuk memperbaiki sarana dan prasarana, termasuk minimnya SDM. Sehingga banyaknya kasus kecelakaan kereta api." Kita sebagai penumpang dan pengguna kereta api pinginnya nyaman dan aman. Namun, terlalu seringnya kecelakaan kereta bisa-bisa masyarakat beralih ke transportasi lain," ujarnya.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008