Jakarta (ANTARA News) - Mabes Polri akan menggelar operasi untuk memberantas kejahatan jalanan selama sebulan mulai 2 November hingga 3 Desember 2008.
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Abubakar Nataprawira di Jakarta, Jumat, mengatakan, operasi itu dilakukan untuk menekan angka kejahatan jalanan yang cenderung naik akhir-akhir ini.
"Keluhan dan laporan masyarakat soal kejahatan jalanan banyak yang masuk ke kantor polisi. Ini mengindikasikan bahwa masyarakat terganggu dengan kejahatan ini," katanya.
Sasaran utama operasi ini antara lain copet, jambret, rampok jalanan, preman yang memeras, congkel spion mobil dan kejahatan yang biasa terjadi di tempat umum.
Operasi itu akan difokuskan di lima Polda yakni Sumatera Utara, Metro Jaya, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Yogyakarta.
Badan Reserse Kriminal Polri akan memantau langsung operasi ini dengan mengirimkan dua penyidik utama berpangkat Kombes Pol ke setiap Polda.
Masing-masing Polda akan membentuk empat tim penindakan di lapangan, dua tim investigasi dan satu tim pembantu umum. "Setiap tim terdiri dari 10 orang polisi baik perwira maupun bintara," katanya.
Tidak hanya di Polda, setiap Polwil, Polwiltabes, Poltabes, Polres Metro, Polres dan Polresta juga akan dibentuk empat tim penindakan lapangan, dua tim investigasi dan satu tim pembantu umum.
"Hasil operasi akan dievaluasi selama sebulan dan jika masih kurang maksimal maka akan digelar operasi lagi yang lebih tegas," ujarnya. (*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008