Pelaku menusuk korban dengan menggunakan kunci kontak sepeda motorJakarta (ANTARA) - Muhammad Rizky Fauzi (21) jadi korban penusukan oleh orang tidak dikenal menggunakan kunci sepeda motor saat nongkrong di warung kopi di kawasan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur.
"Pelaku menusuk korban dengan menggunakan kunci kontak sepeda motor milik pelaku dan mengenai korban di bagian perut sebelah kiri," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Hery Purnomo saat dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu.
Peristiwa penusukan tersebut terjadi Sabtu dini hari sekitar pukul 03.30 WIB saat itu korban Muhammad Rizky Fauzi dan temannya sedang nongkrong sambil makan bubur di warung kopi yang berokasi di Kampung Lio RT 08 RW 03, Kelurahan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur.
Pelaku yang datang diketahui bernama Rusdin Eka Putra (30) warga Jalan Usman Salehase, Sungguh Minasa Sumba Opa, Kabupaten Gowa tersebut datang ke lokasi kejadian.
Baca juga: Pemuda jadi korban penusukan di warung kopi Jaktim
Saat korban sedang minum kopi dan makan bubur di warung tersebut bersama temannya tiba-tiba pelaku yang sebelumnya tidak saling kenal langsung memesan kopi di warung tersebut.
"Sempat lirik-lirikan mata, hingga akhirnya terjadi perdebatan antara korban dengan pelaku," kata Hery.
Tidak beberapa lama setelah kejadian itu, pelaku sempat minta maaf kepada korban dan terdiam sejenak. Lalu tiba-tiba pelaku langsung menghampiri korban dan langsung menusuk korban menggunakan kunci sepeda motor.
"Korban langsung terjatuh, mengalami luka pada bagian perut sebelah kiri," kata Hery.
Setelah menusuk korbannya, pelaku sempat melarikan diri ke sebuah rumah indekos, namun diamankan oleh warga dan korban langsung ditolong oleh rekannya dibawa ke Rumah Sakit Persahabatan.
Warga yang sudah mengamankan pelaku lalu melaporkan kejadian ke petugas Piket Rekskrim Polrestro Jakarta Timur yang langsung mendatangi tempat kejadian perkara untuk mengamankan pelaku.
"Saat ini pelaku sudah dibawa ke Polsek terdekat guna proses lanjut, petugas piket juga sudah mendatangi rumah sakit Persahabatan untuk mengecek korban." kata Hery.
Sebelumnya warga melaporkan ada pemuda yang jadi korban penusukan oleh orang tidak dikenal diduga karena merasa jadi bahan pembicaraan, hingga terjadi cekcok yang berakhir dengan penusukan.
Baca juga: Polisi tangkap pelaku penusukan wanita hingga tewas di Cakung
Sebelumnya, diberitakan warga melaporkan ada pemuda yang jadi korban penusukan oleh orang tidak dikenal diduga karena merasa jadi bahan pembicaraan hingga terjadi cekcok yang berakhir dengan penusukan.
"Berawal saling tatap muka, pelaku tidak senang melihat korban. Pelaku merasa lagi dijadikan bahan pembicaraan korban bersama temannya. Pelaku kemudian membentak hingga terjadi cekcok," kata Sujarwo (42), saksi warga.
Pewarta: Laily Rahmawaty
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2019