Nusa Dua, Bali (ANTARA News) - Seorang wasit olahraga jetski pada "1St Asian Beach Games Bali 2008" asal Inggris, Holland Jeremy, hilang tersesat saat pelesiran ke Pulau Lembongan Bali, Jumat.
"Ia berangkat dengan menggunakan jetski bersama empat rekannya, namun saat kembali hanya tiga orang kembali ke sini (venue), Jeremi tak muncul hingga petang ini," kata Deputy Chief de Mission NOC Indonesia Arsyad Achmadin di venue jetski di Tanjung Benoa, Bali.
Ia menyebutkan, pria itu berangkat sekitar pukul 13.00 WITA ke arah timur atau Pulau Lembongan dengan tiga temannya.
Seharusnya, sekitar pukul 15,00 WIB, pria yang juga wasit jetski internasional itu sudah kembali, namun hingga babak final berakhir, wasit itu belum muncul.
"Jeremmy kemungkinan tersesat, pasalnya ia menghubungi keluarganya di Inggris dengan hp nomor Inggris bahwa ia ada di suatu tempat, namun tidak tahu lokasinya. Diduga ia tersesat, habis bahan bakar atau jetskinya mengalami kerusakan," kata Arsyad.
Untuk mencari wasit tersesat itu, Polda Jali menurunkan dua unit helikopeter plus satu helicopter rescue untuk mencari wasit itu.
Dua orang temannya, yang berangkat dibawa serta untuk menunjukkan lokasi perjalanan mereka siang itu.
"Meski sudah memberitahu keluarganya di Inggris, tapi kalau ia masih belum ditemukan kami tetap khawatir," kata Arsyad.
Hingga pukul 18.00 WIB, Jerremy belum berhasil ditemukan posisinya. Sementara itu salah satu temannya, Peter yang sempat dibawa helikopter untuk pencarian, ketika ditanya beberapa panitia hanya geleng kepala.
(*)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008