Mandala Airlines Segera Tinggalkan Boeing, Beralih ke Airbus
Kamis, 23 Oktober 2008 21:49 WIB
Medan (ANTARA News) - Maskapai penerbangan Mandala Airlines segera meninggalkan armada pesawat jenis Boeing dan beralih menggunakan Airbus.
"Mandala bertransformasi menjadi maskapai generasi modern dan dalam waktu dekat mengoperasikan hanya satu jenis pesawat yakni Airbus," ujar Chief Executive Officer (CEO) Mandala Airlines, Warwick Brady melalui District Manager Cabang Medan, Rizal, di Medan, Kamis.
Dia menjelaskan, pengoperasian jenis pesawat buatan Eropa itu untuk membantu mengurangi biaya di tengah ketatnya persaingan dan bertahan di tengah fluktuasi harga minyak dunia serta krisis global yang terjadi saat ini.
Dewasa ini Mandala masih mengoperasikan pesawat udara jenis Boeing 737-400, dan pesawat jenis Airbus A320 dan Airbus A319 untuk penerbangan rute domestik di tanah air.
Namun pada bulan September lalu Mandala telah mendatangkan armada Airbus A319 dan dijadualkan pesawat pada bulan November mendatang kembali menambah pesawat jenis Airbus A320 dari 30 unit pesawat Airbus yang dipesan di tahun 2007 senilai 1,8 miliar dolar AS, jelasnya.
Sehingga mulai tahun 2009, lanjut dia, Mandala akan menerbangkan dengan rata-rata usia pesawat yang lebih muda di Indonesia sekaligus memperkuat di rute-rute yang telah ada dan melayani rute-rute baru seperti Jambi, Pontianak, Bengkulu dan Pangkal Pinang.
Melalui kebijakan ini, maka sangat mendukung pihaknya untuk menjalankan kebijakan perusahaan dalam menekan biaya operasional.
"Dengan mesin pesawat yang modern Airbus tidak saja lebih efisien tetapi juga lebih ramah terhadap lingkungan dan untuk perawatan pesawat, Mandala telah mengkontrak Singapore Airlines Engineering Company (SIAEC)," katanya.(*)