Balikpapan (ANTARA News) - Versi Lingkaran Survei Indonesia (LSI) terhadap penghitungan suara cepat (quick count) pemilihan gubernur (pilgub) Kalimantan Timur (Kaltim) putaran II pasangan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) Awang Faroek Ishak - Farid Wadjdy (AFI) unggul.Publikasi hasil perhitungan cepat versi Lingkaran Survei Indonesia dengan Jaringan Isu Publik (JIP) dilaksanakan di Hotel Novotel Balikpapan, Kamis.Menurut keterangan Direktur Peneliti Lingkaran Survei Indonesia Eka Kusmayadi, pasangan AFI unggul dengan suara 58,7 persen dari pasangan Achmad Amins - Hadi Mulyadi (AHAD) yang memperoleh sebanyak 41,3 persen.Adapun jumlah kuesioner yang disebarkan secara proporsional sebanyak 350 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kaltim, dan data yang telah masuk sebanyak 99,14 persen. Dengan teknik penarikan sampel yakni multistage random sampling dan sampling error sebesar kurang lebih 1 persen. "Dengan angka partisipasi sebanyak 58 persen, maka mereka yang tidak memilih atau golput sebanyak 42 persen," kata Eka. Rendahnya angka partisipatif pada Pilgub Kaltim putaran II, ini menurutnya karena faktor politis dan administratif. Tiga hari menjelang pemungutan suara menurut Lingkaran Survei Indonesia tingkat pengenalan terhadap Awang Faroek terus mengalami peningkatan. Mengenai bergabung partai besar ke salah satu pasangan seperti Partai Golkar, Eka mengatakan bahwa jaringan partai besar tersebut untuk merangkul massanya tidak berjalan dengan baik, sehingga Golkar suaranya pecah.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008