Jakarta (ANTARA News) - Penampilan penyanyi R&B Ashanti di "Axis Jakarta Soulnation Festival 2008" di Istora Senayan Jakarta, Sabtu malam (18/10), terasa kurang bergairah sehingga penonton terlihat adem ayem dalam posisi mereka di depan panggung. Berkali-kali Ashanti memprovokasi penonton untuk mengangkat tangan atau bergoyang bersama. Ucapan "put your hands up" dan "clap your hands" yang diteriakkan Ashanti dan DJ pengiringnya tak lantas diikuti oleh ratusan penonton. Ashanti sebenarnya sudah berusaha untuk memanaskan suasana dengan tarian erotisnya bersama para penari latar. Namun karena lagu-lagu yang dibawakannya "mellow" penonton tidak cukup merangsang untuk ikut bergoyang. Ia juga sengaja mengajak salah seorang penonton pria untuk naik ke atas panggung dan menari-nari mengelilingi pria bernama Wingky itu. Ketika Ashanti duduk di pangkuan Wingky, baru terdengar suara teriakan histeris penonton. Namun setelah aksi itu, tempo konser kembali ke awal lagi, dingin dan kurang greget. Apalagi selama satu jam tampil, ia tak sepenuhnya menyanyi. Sebagian waktunya diisi oleh sang DJ yang justru lebih berhasil mengajak penonton bergoyang lewat ramuan musik yang lebih dinamis dan bertempo cepat. "Rasanya kok penampilan Ashanti kurang greget ya. Mungkin karena lagu-lagu yang dipilihnya bertempo lambat, sehingga penonton juga kurang bersemangat untuk bergoyang. Aksi panggungnya juga standar banget," kata seorang penonton, Nisa (15). Ashanti adalah penyanyi asal Amerika Serikat kelahiran 13 Oktober 1980. Ia adalah penyanyi sekaligus musikus yang meraih Grammy Award dalam kategori R&B dan pop. Ia juga menulis lagu, menjadi produser rekaman, aktris, dan pembawa lagu sejak awal tahun 2000an. Dalam festival musik saat ini Ashanti membawakan sekitar 16 lagu di antaranya "Happy", "What`s Luv", "Down For You", "Rain on Me", "Body on Me, dan "The Way I Love You". Berbeda Pentas Ashanti berbeda sekali dengan penampilan Akon sehari sebelumnya di panggung yang sama. Penyanyi asal Senegal itu membuat ratusan penonton bergairah. Aksi panggungnya yang heboh dan lagu-lagu bertempo "up beat" berhasil menaikkan termperatur di area panggung menjadi semakin panas. Suasana makin heboh saat Akon melepas kaosnya yang berwarna gelap dan membiarkan badannya tak tertutup sehelai benangpun. Ia lalu mulai menyanyi lagi hanya dengan mengenakan celana jeansnya. Akon tampil dengan DJ Benny D, yang juga tak kalah atraktif di atas panggung. Dentuman musik yang diramu sang DJ semakin memanaskan suasana, membuat ratusan ABG (anak baru gede) dan orang dewasa tak hentinya bergoyang. Akon dan Ashanti adalah dua penyanyi R&B yang yang tampil pada pertunjukan utama Festival Musik Soulnation 2008. Festival itu digelar untuk menggairahkan kembali musik hip hop, soul, dan R&B yang selama ini belum terwadahi dalam sebuah festival yang menghadirkan musisi Indonesia dan macanegara. Festival tersebut mendapat dukungan dari pemerintah Pusat sebagai bagian dari program "Visit Indonesia 2008" dan mendapat dukungan juga dari Pemerintah DKI Jakarta sebagai bagian dari program "Enjoy Jakarta". Kegiatan itu diharapkan dapat menggairahkan kunjungan pecinta musik dari negara-negara tetangga Indonesia untuk datang dan menyaksikan festival tersebut. (*)
Copyright © ANTARA 2008