Tambahan satu poin membawa Frankfurt naik ke peringkat kesembilan dengan 20 poin, sedangkan Hertha belum dapat meninggalkan zona merah dan masih harus menduduki peringkat ke-16 dengan 12 poin, demikian dilansir laman resmi Liga Jerman.
Hasil imbang itu juga mengakhiri laju tiga kekalahan beruntun bagi kedua tim.
David Selke memiliki peluang emas untuk membawa Hertha memimpin saat ia menerima operan cungkil Ondrej Duda di kotak penalti, namun sepakannya melebar.
Bek kanan Frankfurt Almamy Toure kemudian menguji kiper Hertha Thomas Kraft pada sisi lain lapangan. Hertha mencetak gol pertama pada menit ke-30 saat Marko Grujic mengirim operan ke jalur pergerakan Dodi Lukebakio, dan mampu dilesakkan ke gawang tuan rumah.
Frankfurt sempat mencetak gol balasan sebelum turun minum. Goncalo Pacienca meloloskan umpan silang mendatar Filip Kostic untuk disambar Daichi Kamada, namun gol itu tidak disahkan karena dari peninjauan VAR terlihat ada pelanggaran yang dilakukan sang pemain Serbia saat membangun serangan.
Hertha menggandakan keunggulan mereka pada menit ke-63. Tendangan bebas Marvin Plattenhardt dapat disundul Dedryck Boyata kepada Grujic untuk disepak ke gawang tim tamu.
Tetapi dua menit berselang Frankfurt mampu memperkecil ketertinggalan saat Martin Hinteregger meneruskan sundulan Toure untuk menjebol gawang Hertha yang dikawal Kraft.
Mantan kiper Bayern Munich itu kembali kemasukan beberapa saat kemudian, ketika ia menepis bola masuk ke gawangnya sendiri, namun Andre Silva dinilai melakukan pelanggaran dan gol itu tidak disahkan.
Kraft melakukan penyelamatan bagus saat ia menggagalkan peluang Danny Da Costa saat Frankfurt meningkatkan tekanan menjelang laga usai. Namun Frankfurt mampu mengemas gol penyama kedudukan setelah Hinteregger mengarahkan bola tendangan sudut kepada Sebastian Rode di tiang jauh untuk diteruskan masuk ke gawang Hertha.
Susunan pemain:
Eintracht Frankfurt (3-5-2): Frederik Ronnow, Almamy Toure, Makoto Hasebe, Martin Hinteregger, Danny Da Costa, Djibril Sow, Gelson Fernandes (Sebastian Rode 62'), Daichi Kamada, Filip Kostic, Andre Silva (Dejan Jovelijc 84'), Goncalo Pacienca
Hertha Berlin (3-5-2): Thomas Kraft, Niklas Stark (Maximilian Mittelstadt 49'), Dedryck Boyata, Karim Rekik, Lukas Klunter, Marko Grujic, Ondrej Duda, (Eduard Lowen 49'), Vladimir Darida, Marvin Plattenhardt, Davie Selke, Dodi Lukebakio (Marius Wolf 80')
Baca juga: Klasemen Liga Jerman seusai Gladbach kembali ke pucuk
Baca juga: Libas Freiburg 4-2, Gladbach amankan kembali puncak klasemen
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Aris Budiman
Copyright © ANTARA 2019