Jangan ada yang mengulang-ulang seperti itu lagi
Jakarta (ANTARA) - Erick Thohir rapat dengan komisaris Garuda untuk mengejar oknum-oknum lain dalam kasus motor Harley Davidson ilegal hingga Fuad Rizal resmi jadi Pelaksana Tugas Dirut Garuda, berikut lima berita ekonomi kemarin yang masih layak Anda simak:
1. Erick Thohir dan Komisaris Garuda bakal rapat besok, kejar oknum lain
Menteri BUMN Erick Thohir akan menggelar rapat dengan dewan komisaris Garuda untuk evaluasi dan mengejar oknum-oknum lainnya yang terlibat dalam kasus dugaan penyelundupan motor Harley Davidson lewat pesawat baru.
"Saya akan ada rapat lagi dengan komisaris besok hari Sabtu untuk me-review oknum-oknum lain yang masih juga terlibat dalam kasus tersebut," ujar Erick Thohir di Jakarta.
Simak berita lengkapnya di sini
2. Kasus Dirut Garuda, Jokowi: Jangan ada yang mengulangi
Presiden RI Joko Widodo menegaskan untuk tidak menggulangi kasus penyeludupan seperti yang terjadi di PT Garuda Indonesia sehingga mengakibatkan pemecatan Dirut Ari Askhara
"Sudah diputuskan oleh Menteri BUMN (Erick Thohir). Udah itu tegas sekali. Saya kira pesannya tegas sekali. Jangan ada yang mengulang-ulang seperti itu lagi," kata Jokowi usai peresmian Tol JORR 2 Kunciran-Serpong di Gerbang Tol Parigi, Tangerang Selatan.
Simak berita lengkapnya di sini
3. Tol Kunciran-Serpong tersambung ke Bandara Soekarno-Hatta Maret 2020
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR berharap Tol Kunciran-Serpong akan tersambung langsung ke ruas tol Bandara Soekarno-Hatta pada Maret 2020.
"Ini tentunya Maret 2020 sudah tersambung ke bandara, dari Kunciran langsung ke bandara bisa," ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di Jakarta.
Simak berita lengkapnya di sini
4. Kemenkeu proyeksi RI keluar dari negara berpenghasilan menengah 2036
Kementerian Keuangan (Kemenkeu) memproyeksikan Indonesia akan keluar dari jebakan negara berpenghasilan menengah atau middle income trap tahun 2036 karena salah satunya didorong kekuatan sumber daya manusia (SDM).
"Transformasi ekonomi sudah dilakukan untuk membangun fondasi kuat untuk kemajuan ekonomi Indonesia," kata Direktur Pusat Kebijakan Makro Ekonomi Kemenkeu Hidayat Amir di sela-sela Forum Internasional Pembangunan Ekonomi dan Kebijakan Publik (AIFED) ke-9 di Nusa Dua, Bali.
Simak berita lengkapnya di sini
5. Fuad Rizal resmi jadi Pelaksana Tugas Dirut Garuda
Dewan Komisaris Garuda Indonesia pada Jumat, telah menyampaikan Surat Keputusan (SK) Dewan Komisaris Nomor DEKOM/SKEP/011/2019 5 Desember 2019 yang menetapkan Fuad Rizal sebagai Plt. Direktur Utama Garuda Indonesia di samping melaksanakan tugasnya sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko, menyusul pencopotan Ari Askhara dari jabatan Direktur Utama Garuda Indonesia yang berlaku sejak 5 Desember 2019.
Vice President Corporate Communications Garuda Indonesia Ikhsan Rosan dalam keterangannya di Jakarta, mengatakan penetapan Fuad Rizal Sebagai Plt Direktur Utama Garuda Indonesia akan berlaku hingga dilaksanakannya Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Garuda Indonesia dalam waktu dekat.
Simak berita lengkapnya di sini
Pewarta: Aji Cakti
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019