Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan menggelar rapat kabinet terbatas guna membahas penghentian sementara perdagangan saham (suspensi) di Bursa Efek Indonesia (BEI).Rapat direncanakan dimulai pukul 22.00 WIB di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Rabu malam dan turut dihadiri Wakil Presiden Jusuf Kalla.Selain dihadiri oleh menteri-menteri Kabinet Indonesia Bersatu, ratas tersebut juga dihadiri oleh pimpinan BUMN, kalangan perbankan, dan bursa efek Indonesia.Menteri yang hadir antara lain Menteri Keuangan ad interim Sofyan Djalil. Sementara dari kalangan perbankan antara lain Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Miranda S Gultom, Direktur Bank Mandiri Agus Martowardoyo, Wakil Direktur Utama Bank BNI Felia Salim, Direktur Bank BRI Sofyan Basir. Sedangkan dari kalangan BUMN antara lain Direktur Utama Pertamina Ari Sumarno, Telkom, Taspen, Jamsostek, PLN, Aneka Tambang, dan Krakatau Steel Bursa efek Indonesia pada Rabu siang pukul 11.06 WIB menghentikan sementara perdagangan saham karena penurunan indeks mencapai 10,38 persen. Saat ini, rapat masih menunggu kehadiran Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Menteri Sekretaris Negara Hatta Radjasa yang menyaksikan film Laskar Pelangi di Blitz Megaplex, Jakarta, sejak pukul 19.00 WIB.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008