Sorong (ANTARA) - Kementerian Perdagangan Republik Indonesia bersama Pemerintah Provinsi Papua Barat dan Kota Sorong menggelar rapat koordinasi mengantisipasi ketersediaan dan kestabilan harga kebutuhan pokok menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2020.

Staf Ahli Bidang Pengamanan Pasar Menteri Perdagangan Sutriono Edi di Sorong, Jumat, mengatakan bahwa koordinasi tersebut bertujuan agar pemerintah pusat, Provinsi Papua Barat hingga daerah Kota Sorong bersinergi menjaga ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok.

Dia menjelaskan, secara umum harga kebutuhan pokok, seperti beras, gula, dan minyak goreng di pasar rakyat Sentral Remu dan Boswesen Kota Sorong bahkan Papua Barat pada umumnya relatif stabil.

Baca juga: Mendag jamin pasokan bahan pokok di Kabupaten Malang cukup

"Bahkan cenderung turun untuk komoditas cabai merah keriting, cabai merah besar, dan cabai rawit merah di Kota Sorong," ujarnya.

Menurut dia, komoditas yang mengalami kenaikan harga hanya telur ayam ras dan bawang merah, namun kenaikannya masih relatif kecil. Sementara pasokannya tidak ada kendala berarti dari sisi ketersediaan dan pendistribusian di Kota Sorong,” katanya.

Ia menyampaikan hasil koordinasi dapat disimpulkan bahwa ketersediaan kebutuhan pokok kota Sorong Papua dan Papua Barat pada umumnya hingga tiga bulan ke depan aman sehingga masyarakat tidak perlu takut.

Dia berharap agar wartawan membantu mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa kebutuhan pokok menjelang Natal dan tahun baru di Kota Sorong bahkan Papua Barat pada umumnya aman.

Sebab terkadang ketakutan tidak mendapat kebutuhan akhirnya masyarakat membeli dengan jumlah yang banyak untuk di tampung sehingga mengakibatkan kenaikan atau ketidakstabilan harga, tambahnya.

Kementerian perdagangan akan menurunkan tim membantu pemerintah daerah melakukan pemantauan terhadap ketersediaan dan harga kebutuhan pokok guna memastikan bawah mendekati Natal dan Tahun Baru kebutuhan terpenuhi dan harga tetap stabil, tambah dia.

Baca juga: Kemendag temukan harga kebutuhan mulai naik di Pasar Kiaracondong

Pewarta: Ernes Broning Kakisina
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2019