Minat masyarakat Jayapura untuk menggunakan moda transportasi laut hingga kini cukup tinggi

Jayapura (ANTARA) - PT Pelayaran Indonesia (Pelni) Cabang Jayapura telah menyiapkan enam kapal penumpang untuk melayani masyarakat yang hendak mudik menjelang Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.

Kepala Pelni Cabang Jayapura Harianto Sembiring di Jayapura, Rabu, mengatakan untuk mengatasi permintaan angkutan yang melonjak pada Natal dan Tahun Baru mulai H-14 yakni 11 Desember 2019 hingga H+14 yakni 8 Januari 2020, pihaknya telah melakukan persiapan sesuai jadwal serta rute kapalnya.

"Kami menyiapkan enam kapal yakni KM Dobonsolo, Gunung Dempo, Labobar, Sinabung, Ciremai dan Tidar," katanya.

Menurut Harianto, langkah antisipasi ini dilakukan karena prediksi akan mahalnya harga tiket pesawat membuat masyarakat Jayapura, Papua yang ingin pulang merayakan Natal dan Tahun Baru di kampung halamannya lebih memilih moda transportasi laut meski memakan waktu cukup lama.

"Minat masyarakat Jayapura untuk menggunakan moda transportasi laut hingga kini cukup tinggi," ujarnya.

Dia menjelaskan PT Pelni Cababg Jayapura menyiapkan enam kapal yang tadinya hanya lima kapal pada hari –hari biasa, namun dengan adanya agenda Natal dan Tahun Baru maka ditambah satu armada yakni KM Tidar yang akan tiba di Jayapura pada 20 Desember 2019, di mana akan membantu mengangkut penumpang dari Jayapura, Biak, Serui, Nabire, Manokwari, Sorong, Ambon dan Makasar.

"Pelni Jayapura mengimbau para pengguna jasa transportasi laut agar membeli tiket kapal jauh-jauh hari sebelum tanggal keberangkatan," katanya lagi.

Dia menambahkan hal ini bertujuan agar penumpang dapat mengatur jadwal keberangkatan dan tidak terjadi penumpukan penumpang kapal pada H-7.

Baca juga: Jumlah penumpang Pelni dari Jayapura melonjak

Baca juga: Pelni Jayapura siapkan lima armada jelang libur panjang

Pewarta: Hendrina Dian Kandipi
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2019