Pertumbuhan ekonomi kreatif di Kota Malang sangat pesat
Malang, Jawa Timur (ANTARA) - Walikota Malang Sutiaji menginginkan agar kota yang dipimpinnya itu menjadi pusat pengembangan ekonomi kreatif, yang saat ini sudah tumbuh pesat di daerah itu.
"Pertumbuhan ekonomi kreatif di Kota Malang sangat pesat. Munculnya berbagai usaha baru berbasis teknologi menandai berkembangnya ekonomi yang sebagian besar ditangani anak-anak muda," ujar Sutiaji dalam arahannya saat Sosialisasi Milenial Job Center di Kantor Bakorwil III Malang, Senin (2/12).
Sutiaji mengaku Pemprov dan Pemerintah Pusat menitipkan banyak pesan padanya agar dapat mengembangkan ekonomi kreatif yang saat ini geliatnya telah berkembang pesat di Kota Malang, potensi ini menjadi perhatian dari pemerintah pusat karena harapan besar diletakkan di Kota Malang.
Pada kesempatan itu, Sutiaji juga berpesan agar komunitas kreatif yang ada di Kota Malang dapat memanfaatkan dengan baik segala kesempatan dan fasilitas, termasuk keberadaan Malang Creatif Centre (MCC) yang akan segera dibangun.
Pembangunan MCC tersebut sebagai wujud kolaborasi yang dilakukan komunitas kreatif selama ini, dukungan Pemkot Malang terhadap tumbuh kembang industri ekonomi kreatif.
Baca juga: Pelaku siap wujudkan periklanan jadi tulang punggung ekonomi kreatif
"Jangan sampai anggaran besar yang telah kita keluarkan tidak dimanfaatkan dengan baik untuk membangun dan menumbuhkan perekonomian di Kota Malang, termasuk ekonomi kreatif yang beberapa tahun terakhir ini tumbuh pesat. Jika anggaran yang ada tak dimanfaatkan, tentu akan sangat disayangkan," tuturnya.
Sementara itu, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengatakan bahwa Kota Malang adalah kota yang lebih unggul dari kota lainnya di Jawa Timur pada bidang start up.
"Kota Malang punya potensi untuk bisa menjadi 'trendsetter' dalam pengembangan milenial job center yang memang tumpuannya pada ekonomi digital dan kreatif," kata Emil.
Ia menambahkan bahwa inisiatif Walikota Malang Sutiaji untuk membangun MCC dapat dijadikan sebagai pusat kolaborasi bagi pelaku industri kreatif.
"Selain itu, juga menjadi barometer untuk menciptakan talenta yang memungkinkan dalam meningkatkan industrinya masing-masing, bukan saja untuk Kota Malang, tapi juga untuk kota - kota lainnya," ujarnya.
Baca juga: Gandeng BUMN, Pemprov Jatim buka pusat latihan kerja bagi milenial
Pewarta: Endang Sukarelawati
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2019