Dilansir dari Yonhap, tur yang sudah digelar selama hampir satu tahun itu akan berakhir di Olympic Gymnastics Arena, Seoul, Korea Selatan pada 7 Maret 2020.
Tur dunia dari grup dengan sembilan anggota itu sebelumnya dimulai pada Mei 2019 di tempat yang sama. Pada bulan Maret tahun depan, TWICE telah melakukan konser di 16 kota besar di dunia termasuk Tokyo, Los Angeles dan Bangkok.
Beberapa hari sebelum kembali ke Seoul, TWICE akan mengunjungi Tokyo Dome, salah satu tempat konser terbesar di Jepang.
Sementara itu, album Jepang "&TWICE," menduduki puncak tangga lagu musik Jepang pada minggu pertama rilis pada 20 November.
Ini menjadikan TWICE menempati posisi teratas di tangga lagu mingguan Oricon untuk kelima kalinya sejak debut Jepang pada tahun 2017.
Baca juga: "What is Love" Twice ditonton lebih dari 350 juta kali di Youtube
Baca juga: TWICE puncaki peringkat Oricon Jepang untuk kelima kali
Baca juga: TWICE kembali dengan "Feel Special" tanpa Mina
Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2019