Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melantik Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri sebagai Kapolri baru, menggantikan Jenderal Polisi Sutanto yang memasuki masa pensiun. Pelantikan akan dilaksanakan pada pukul 11.00 WIB di Istana Negara, Jakarta, Selasa. Bambang Hendarso sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Mabes Polri. Ia diajukan sebagai calon tunggal oleh Presiden Yudhoyono kepada DPR guna menggantikan Sutanto yang pensiun pada 30 September 2008. Komisi III DPR telah menyetujui usulan Presiden Yudhoyono dengan menyatakan Bambang Hendarso lulus uji kelayakan dan kepatutan yang diselenggarakan DPR. Pelantikan Kapolri antara lain dihadiri oleh para pejabat tinggi Polri, TNI, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar, serta para menteri Kabinet Indonesia Bersatu. (*)

Pewarta:
Copyright © ANTARA 2008