LOS ANGELES, (ANTARA News) - Bintang film legendaris selama lebih enam dekade, Paul Newman, meninggal dunia setelah lama bergelut melawan kangker, kata seorang juru bicara Sabtu.
Ia meninggal pada Jumat malam dalam usia 83 tahun, kata Jeff Sanderson, juru bicaranya yang berkedudukan di Los Angeles.
Newman membintangi sekitar 60 film, termasuk "Cat on a Hot Tin Roof," "The Hustler," "Butch Cassidy and the Sundance Kid," dan "The Sting".
Ia meraih sembilan nominasi Oscar atas perannya dan dinobatkan sebagai aktor terbaik dalam film "The Color of Money" tahun 1986.
Newman yang dikenal karena kedermawanannya dan juga aktingnya menikahi aktris peraih Oscar Joanne Woodward selama lebih 50 tahun dan meraih sukses dalam karir sampingannya sebagai pembalap dan pencipta produk makanan bernama "Newman`s Own."
Yayasan Newman`s Own memperoleh keuntungan dari perusahaan itu dan organisasi-organisasi amal yang memperoleh banyak sponsor. Newman juga mendirikan perkemahan "Hole in the Wall", yang menyediakan peristirahatan musim panas bagi anak-anak di seluruh dunia yang menderita penyakit yang mengancam kehidupan mereka.
"Akting merupakan keahliannya. Kesenangannya adalah balap. Keluarga dan teman-temannya adalah cintanya. Dan hati dan jiwanya didedikasikan untuk membantu membuat dunia menjadi tempat lebih baik bagi semua," kata Robert Forrester, wakil ketua Yayasan Newman`s Own, dalam sebuah pernyataan.
Newman dilahirkan di luar kota Cleveland pada 26 Januari 1925 dan pernah menjadi operator radio Angkatan Laut di Pasifik ketika Perang Dunia II. Setelah mendapat beasiswa sepakbola ia belajar di Kenyon College di Ohio tapi kemudian mengambil akting setelah diputus oleh timnya karena perkelahian di ruang bar.
Setelah kematian ayahnya, Newman membantu mengelola usaha keluarganya mengelola toko alat-alat olah raga sebelum masuk Sekolah Drama Yale.
Bakatnya di bidang akting membawa dia ke New York untuk membintangi sebuah film untuk TV, "Picnic" tahun 1953. Karirnya terus menanjak setelah ia membintangi peran pertamanya di layar kaca sebagai petinju Rocky Graziano dalam "Somebody Up Three Likes Me."(*)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008