Jayapura (ANTARA) - Kapolres Jayapura AKBP Victor D Mackbon mengimbau kepada segenap elemen warga di Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, agar ikut menjaga keamanan lingkungan masing-masing.

"Saya berharap untuk menjaga keamanan ini bukan saja menjadi tanggung jawab kami sebagai aparat kepolisian, tetapi ini merupakan bagian tugas kita bersama-sama menjaganya," katanya di Jayapura, Papua, Jumat.

"Untuk itu, saya mengajak kita (warga,red) bersama-sama bergandeng tangan menjaga keamana jelang Natal," sambungnya.

Mengenai isu 1 Desember, mantan Kapolres Mimika itu mengatakan akan menyebar sejumlah personel di beberapa titik yang dinilai rawan terjadi tindakan melawan hukum.

"Dan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan pada 1 Desember. Kami akan menurunkan personel di beberapa tempat yang kita pahami akan mengganggu aktivitas masyarakat dan kelancaran berlalu lintas," katanya.

Ia mengaku tidak akan kompromi kepada pihak-pihak yang ingin menggelar aksi melawan hukum, apalagi memberikan izin untuk melancarkan aksi protes yang bisa berpotensi terjadi konflik.

"Desember adalah bulan yang suci bagi umat Nasrani, jadi ini patut dijaga bersama untuk membuat situasi yang aman dan nyaman, personel sudah saya siapkan sebaiknya," katanya.

Sehari sebelumnya, Kapolres Jayapura menggelar Coffee Morning bersama tokoh masyarakat, agama dan tokoh adat dan paguyuban yang juga dihadiri oleh Dandim 1701/Jayapura, Kejari Jayapura dan Ketua DPRD Jayapura di Obhe Raey May .arkas Polres Jayapura di Doyo, Kabupaten Jayapura.

Pada momentum itu, Ketua FKUB Provinsi Papua Lipiyus Biniluk meminta kepada aparat TNI dan Polri untuk bersikap bijak dan humanis dalam menyikapi situasi di lapangan.

"Harapannya aparat keamanan bisa mengayomi warga dengan bijak," katanya.

Baca juga: Panglima TNI: Latihan penerjunan tak terkait momentum 1 Desember

Baca juga: Kapolres: SItuasi kamtibmas Biak Numfor sangat kondusif

Baca juga: Sekda Papua ajak masyarakat jaga kamtibmas dan tidak terpengaruh isu

Pewarta: Alfian Rumagit
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2019