Tokyo (ANTARA News) - Juara bertahan Urawa Reds, Adelaide
United, Gamba Osaka, dan Kuruvchi masing-masing membukukan tempat mereka di semifinal Liga Champions AFC, Rabu.
Jepang memastikan satu tim akan berlaga di final kompetisi klub papan atas Asia itu setelah Gamba akan menghadapi pesaingnya di Liga Jepang, Urawa, dalam dua pertandingan semifinal bulan depan.
Adelaide, yang mengalahkan tim kuat Jepang Kashima Antlers 1-0 di kandang untuk mencatat kemenangan keseluruhan 2-1, akan menghadapi tim Uzbekistan, Kuruvchi, yang mengalahkan klub Iran Saipa 5-1.
Urawa membalikkan kekalahan 2-3 pada pertandingan pertama melawan klub Kuwait Al Qadsia, untuk maju ke empat besar dengan gol yang spektakuler dari Takahito Soma dan gol lainnya dari Marcus Tulio Tanaka, yang membuat mereka menang 2-0 di kandang dan mencatat kemenangan keseluruhan 4-3.
Sementara itu gol menjelang akhir pertandingan dari pemain pengganti Masato Yamazaki dan striker asal Brazil Roni, sudah cukup untuk menjamin Gamba merebut tempatnya di semifinal, menang 2-0 dan secara keseluruhan 4-1 atas klub Syria Al Karama, demikian AFP.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008