Jakarta (ANTARA News) - Unggulan ketujuh asal Rusia Marat Safin langsung tumbang pada babak pertama Thailand Terbuka, Selasa, setelah dikalahkan petenis Jerman Philipp Petzschner 6-4 7-6. Petenis yang pernah menjuarai AS Terbuka dan Australia Terbuka itu harus tersingkir pada rintangan pertamanya dalam turnamen yang menjadi salah satu favoritnya. "Saya tidak merasa nyaman di lapangan tadi. Sialnya, saya juga tidak bisa menang, para petenis lain lebih baik ketimbang saya," aku Safin. Unggulan keenam Robin Soderling maju ke babak kedua setelah mengalahkan petenis Pakistan Aisam-ul-Haq Qureshi 6-2 6-4, sedangkan finalis 2007 Benjamin Becker tersingkir lebih awal setelah dikalahkan petenis Ceko Lukas Dlouhy 6-4 7-6. Soderling melepaskan 14 ace dan hanya membutuhkan waktu satu jam untuk menaklukan petenis kualifikasi Qureshi yang kesulitan menghadapi pengembalian bertenaga dari petenis Swedia itu. "Selalu berat bermain pada babak pertama di turnamen apa pun," katanya. "Saya sudah berlatih di negara sendiri dan merasa sudah melakukan persiapan dengan baik untuk musim di ruang tertutup," katanya. (*)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2008