New York (ANTARA News) - Saham-saham AS turun tajam pada Rabu waktu setempat, di tengah kekhawatiran akan lebih banyak bank-bank besar yang gagal meski pemerintah menyelamatkan raksasa asuransi bermasalah American International Group Inc (AIG).Indeks Dow Jones Industrial Average jatuh 449,36 poin atau 4,06 persen menjadi 10.609,66. Indeks Standard & Poor`s 500 turun 57,20 poin atau 4,71 persen menjadi 1.156,39.Saham-saham perusahaan keuangan memiliki kinerja paling buruk hari ini. Goldman Sachs Group Inc dan Morgan Stanley, bank investasi AS yang masih independen, mengalami penurunan terburuk mereka.Bank sentral AS pada Selasa, menyetujui sebuah dana talangan dua tahun sebesar 85 miliar dolar AS kepada AIG dan akan mengambil kendali saham di perusahaan itu, yang telah terancam bangkrut jika tidak mendapatkan modal yang diperlukan.Namun beberapa investor mencemaskan berapa banyak lagi perusahaan-perusahaan keuangan yang akan mengalami nasib serupa di tengah berlangsungnya krisis kredit di Amerika Serikat. Indeks Dow jatuh lebih dari 500 poin, atau 4,4 persen pada Senin, dan S&P 500 turun 4,7 persen dalam hari perdagangan terburuk sejak serangan teroris September 2001. Keduanya pulih kembali pada Selasa, sekitar seperempat dari penurunan mereka, demikian dpa.(*)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008