Batang (ANTARA News) - Jumlah pemudik bersepedamotor yang melintas di jalur pantai utara (pantura) Kabupaten Batang, Jawa Tengah pada lebaran nanti diperkirakan mencapai 2,5 juta orang. "Prediksi ini terkait dengan meningkatnya harga tiket kereta api dan bus," kata Kepala Kantor Perhubungan Batang Kusnadi di Batang, Sabtu. Menurut dia, jumlah pemudik bersepedamotor pada lebaran nanti yang melintas di jalur pantura Batang diperkirakan meningkat dibanding lebaran tahun lalu. Ia mengatakan sebagian pemudik memilih menggunakan sepedamotor karena lebih praktis, murah dan cepat. "Dengan bersepedamotor pemudik dapat dengan mudah menerobos jalan yang lalulintasnya macet atau mencari jalur alternatif yang lebih dekat," katanya. Adanya kenyataan seperti itu, mereka yang semula menggunakan kendaraan umum, kemudian beralih ke sepedamotor untuk mudik. Untuk mengantisipasi lonjakan arus kendaraan pemudik, pihaknya mempersiapkan pos pelayanan di sejumlah lokasi di jalur pantura Batang sejak H-7 sampai H+7 lebaran. Pos pelayanan ini, kata Kusnadi, akan dilengkapi dengan fasilitas MCK (mandi cuci dan kakus), tempat istirahat serta sekedar makanan kecil dan minuman. "Pos pelayanan ini kami sediakan untuk membantu para pemudik yang lelah dalam menempuh perjalanan dari Jakarta. Karena itu, bagi pemudik yang lelah kami anjurkan beristirahat di pos ini," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008