London (ANTARA News) - David Beckham tidak lagi mengharapkan main dalam setiap pertandingan Inggris dan sudah merasa senang masuk dalam skuad yang membukukan kemenangan 4-1 melawan Kroasia, Rabu, yang terinspirasi oleh hat-trick yang dilakukan pemain belia Theo Walcott. "Saya senang atas permainan Theo dan timnas Inggris, dan saya bahagia bisa bersama dengan skuad itu, tetapi saya tidak lagi mengharapkan dapat bermain di setiap pertandingan," ujar mantan kapten timnas itu, setelah kemenangan meyakinkan Inggris dalam kualifikasi Piala Dunia yang membuat mereka memimpin klasemen sementara Grup Enam. "Itu lah jalannya sekarang," ujar Beckham (33) seperti dikutip Reuters dari surat kabar Guardian edisi Jumat. "Saya senang bisa ikut bermain dalam dua pertandingan Inggris (melawan Andorra dan Kroasia) dan ingin bermain lagi tetapi itu semua tergantung tim dan skuad, dan kualifikasi bagi Piala Dunia," katanya. "Saya benar-benar tidak peduli apakah saya bermain atau tidak. Saya hanya senang dengan cara mereka bermain dan dengan memperoleh enam poin dari dua pertandingan. Hal terpenting adalah Inggris menang dan lolos kualifikasi," tambahnya. Beckham adalah pemain pengganti yang diturunkan di menit akhir dalam kemenangan 2-0 Sabtu atas Andorra dan saat melawan Kroasia di Zagreb tetapi pemain sayap Arsenal Walcott (19), yang mengenakan kaus nomor tujuh yang membuat Beckham populer, mencuri perhatian penonton pada Rabu. "Theo telah membuktikan dirinya menjelang pertandingan ini bersama Arsenal," tambah Beckham. "Kecepatan bergerak yang dimilikinya sungguh mengagumkan dan saya tidak pernah bermain dengan seorang pemain yang dapat bergerak dengan sangat cepat. Tanpa harus memperhatikan umurnya," kata Beckham. "Tentu, anda juga perlu pengalaman tetapi kami juga mengalamnua dengan para pemain lain dan Theo telah bermain di sejumlah pertandingan besar bagi Arsenal. Jika ia bermain seperti itu dan mencetak gol seperti itu juga terus, serta memanfaatkan peluang yang dibuatnya sendiri, maka ia akan membuat para lawannya gentar." "Ia berada pada klub yang tepat dengan pelatih yang tepat pula dan setiap orang tahun pelatih Arsenal Arsene Wenger juga mengayomi para pemainnya. Saya hanya memberitahunya agar ia menikmatinya saja," tambah Beckham yang kini bergabung di klub AS, LA Galaxy. (*)
Copyright © ANTARA 2008