Los Angeles (ANTARA News) - Setahun setelah penampilannya yang membawa bencana di MTV Video Music Awards (VMA), Britney Spears membuka perhelatan musik tahunan ke-25 tersebut, Minggu, dengan cara anti-klimaks, tak melantukan satu lagu pun. Setelah diberitakan secara luas selama beberapa pekan, penyanyi pop itu hanya naik pentas untuk mengucapkan empat kalimat, menutupi wajah bawahnya dengan mikrofon. "Terima kasih banyak. Terima kasih atas segala cinta yang tercurah. Saya di sini malam ini untuk merayakan ulang tahun yang amat penting, perayaan ulang tahun ke-25 VMA. Ini adalah MTV Video Music Awards 2008 dan acara ini dimulai sekarang." Hanya itu saja yang dilakukannya. Sementara itu, MTV menyatakan Spears tak akan tampil menyanyi, dia telah menjanjikan kejutan. Penonton sama sekali tak memiliki waktu untuk memahami mengapa penampilannya hanya begitu saja, sebelum penyanyi R&B Rihanna membawakan tembang pembuka pada show tersebut. Spears memang kembali lagi ke pentas beberapa menit kemudian untuk menerima penghargaan pertama malam itu, yakni Video Wanita Terbaik untuk lagunya "Piece of Me." Penghargaan itu merupakan patung MTV "Moonman" pertamanya sepanjang karirnya. Dia mengucapkan terima kasih kepada Tuhan, keluarga dan mempersembahkan penghargaan itu kepada para penggemarnya. Spears juga menyabet penghargaan Video of the Year dan Video Pop Terbaik, keduanya lewat "Pie of Me", yang menempati peringkat 18 dalam Hot 100 single Billboard pada awal tahun ini. Spears tanpa sengaja akibat kurang hati-hati mencuri perhatian pada acara tahun lalu. Tampaknya akibat kurang persiapan, dia tidak tampil bagus saat membawakan lagunya secara lip-synch, sehingga para penonton menjadi bertanya-tanya dan penampilannya yang kacau ini mengundang cemooh dari seluruh dunia, demikian laporan Reuters. (*)
Copyright © ANTARA 2008