Jakarta (ANTARA) - Polres Jakarta Utara sedang memburu sisa geng motor "Oy-Oy" yang diduga menjadi pelaku pengeroyokan dan pembacokan di Kelurahan Rorotan, Cilincing.

"Kami akan kejar sampai ke akar-akarnya dan sudah mengetahui identitas mereka," kata Kapolres Jakarta Utara Kombes Polisi Budhi Herdi di Polsek Cilincing, Senin.

Kapolres menjelaskan pihaknya menangkap empat dari sembilan anggota geng motor yang telah melakukan tindak pidana pengeroyokan dan mengakibatkan seorang korban meninggal dunia.

"Empat pelaku, dua diantaranya masih di bawah umur," ujar Budhi.

Baca juga: Polres Jakarta Utara tangkap pelaku pengeroyokan di Cilincing
Baca juga: Polrestro Jaksel gelar patroli besar cegah aksi brutal geng motor


Sebelum melakukan pembacokan, para anggota geng motor telah melakukan tindak pidana pemerasan dan penusukan di wilayah Cilincing.

Para pelaku merampok sebuah kios dan membacok seorang pria bernama Kusnadi. Setelah itu mereka melarikan diri dan melakukan tindak pidana ditempat lain.

"Saya dengar ada ramai-ramai di warung, saya kesana dan mendapat para geng motor usai merampok, lalu mereka menusuk pinggang bagian belakang saya," kata Kusnadi.

Sementara penjaga warung, Zainal mengatakan, gerombolan geng motor datang menodongkan senjata tajam lalu mengambil uang sekitar Rp500 ribu.

Pewarta: Fauzi
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2019