Bangkok (ANTARA News) - Qatar dan Korea Utara membukukan kemenangan awal mereka untuk menduduki peringkat atas dua grup zona Asia dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2010 pada Sabtu. Qatar mengawali dengan baik pertandingan pertama di Grup Satu ketika mereka mengalahkan timnas Uzbekistan 3-0, sementara Korut memimpin klasemen sementara Grup Dua setelah mengalahkan Uni Emirat Arab 2-1 di Abu Dhabi. Jepang juga memetik kemenangan atas Bahrain namun kemasukan dua gol di menit-menit akhir sehingga skor kemenangan Jepang menjadi 3-2. Pemain tengah Osasuna Javad Nekounam menyamakan kedudukan untuk memberi Iran hasil akhir 1-1 saat melawan Arab Saudi dan sama-sama menduduki tempat kedua di klasemen sementara Grup Dua. Permainan Qatar di babak pertama kurang berjalan mulus setelah mereka menurunkan seorang pemain yang tidak memadai tetapi mereka kemudian menunjukkan permainan yang lebih baik di Doha dengan mencetak tiga gol melawan Uzbekistan. Majdi Siddiq membuat mereka unggul di menit ke-37. Magid Hassan menambahkan satu gol di menit ke-73 sebelum Talal al-Bloushi menyempurnakan kemenangan mereka 3-0 saat sisa waktu pertandingan tinggal empat menit lagi. "Segala sesuatunya berjalan seperti yang kami rencanakan," ujar pelatih timnas Qatar Jorge Fossati asal Uruguay, kepada wartawan. "Gol-gol itu terjadi di waktu yang tepat, penggantian pemain juga dilakukan di saat yang tepat. Saya senang dengan hasil tersebut," kata pelatih Qatar itu. Dua tim teratas di masing-masing grup akan mendapatkan tempat di putaran final Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan, dengan satu tempat lagi bisa diperoleh tim kelima jika mereka dapat mengalahkan juara Oceania, Selandia Baru, dalam suatu pertandingan playoff. (*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008