Jakarta (ANTARA) - Grup idola Jepang Arashi akhirnya mengunjungi para penggemar di Indonesia setelah meramaikan industri musik Negeri Sakura selama 20 tahun.


Mereka menyambangi Jakarta sebagai bagian dari tur promosi "Jet Storm" pada 10-11 November yang juga digelar di Singapura, Bangkok dan Taipei. Arashi datang untuk mempromosikan akun media sosial yang aktif sejak 3 November 2019 dan single baru mereka berjudul "Turning Up" yang sudah didistribusikan melalui platform digital hingga bisa dinikmati seluruh pendengar global. Sebelumnya, Arashi hanya mempromosikan semua karya mereka dengan cara konvensional, melalui rilisan fisik.


Masuknya Arashi ke dunia digital menggemparkan para penggemar di penjuru negara. Mereka bernaung di bawah agensi Johnny's Entertainment yang selama ini punya peraturan ketat untuk tidak mengunggah konten para artisnya di dunia maya kecuali di website resmi.

Grup beranggotakan Masaki Aiba, Jun Matsumoto, Kazunari Ninomiya, Satoshi Ohno dan Sho Sakurai ini juga mempromosikan rencana kegiatan pada 2020, meliputi konser di Tokyo dan Beijing.



Dalam konferensi pers di Jakarta, Minggu (10/11), Arashi juga menjawab pertanyaan seputar rencana setelah hiatus, alasan mengapa menunggu 20 tahun untuk mendatangi penggemar di Indonesia, pendapat mereka tentang J-pop & K-pop dan kemungkinan para junior Arashi dalam agensi Johnny & Associates akan mengikuti jejak mereka memasuki dunia digital.


Sebelum mengunjungi Jakarta, Arashi baru saja tampil di hadapan kaisar dan permaisuri Jepang sebagai salah satu pengisi acara festival perayaan penobatan kaisar di Tokyo, Sabtu (9/11).

Arashi saat ini merupakan grup idola alias boyband tersukses di Jepang. Per 2018, Arashi tercatat telah tampil di 394 konser yang ditonton lebih dari 13 juta orang.

Tak cuma terkenal di Negeri Sakura, Arashi juga dikenal di China dan Korea Selatan. Mereka juga pernah menggelar konser di luar Jepang seperti di Shanghai, Taipei, Seoul dan Hawaii.


Baca juga: Pendapat Arashi tentang perbedaan J-pop dan K-pop

Baca juga: Jun Matsumoto: "Saya tahu di Indonesia banyak penggemar Arashi"

Baca juga: Kazunari Ninomiya minta saran soal rencana setelah Arashi hiatus

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019