Singapura (ANTARA News) - Singapura menerima penilaian tertinggi sebagai lokasi pertemuan (venue) terbaik di dunia tahun 2007 oleh lembaga nirlaba internasional, Union of International Associations, mengalahkan lokasi pertemuan favorit sebelumnya, kota Paris dan Wina, demikian media lokal melaporkan, Rabu. The Strait Times seperti dilaporkan DPA memberitakan, negeri-kota Asia itu menduduki ranking tertinggi bagi tujuan internasional untuk menjadi lokasi pertemuan, pameran dan konvensi (MICE) pada tahun 2007, dan memenangkan kategori terbaik "venue" kegiatan bisnis dan duta bisnis. Menteri Negara Perdagangan dan Pariwisata Singapura, S Iswaran mengatakan, jumlah pengunjung pertemuan dan perjalanan bisnis tercatat tiga juta kedatangan, naik 30 persen dan menjadikan pendapatan dari sektor pariwisata naik 40 persen. Pendapatan di sektor kegiatan pariwisata dan perjalanan bisnis Singapura meroket menjadi 5 miliar dolar Singapura (3,4 miliar dolar AS) tahun 2007, mengalami kenaikan satu miliar dolar Singapura dibandingkan tahun sebelumnya. Sementara industri perjalanan (travel) internasional diperkirakan menurun akibat perlambatan ekonomi global, Singapura tetap pro-aktif dalam menyelenggarakan kegiatan kelas dunia, seperti balap mobil Formula One dan olimpiade pemuda dunia, kata Edward Liu, Presiden Asosiasi Konvensi, Pameran dan Pemasok Singapura. Ia memperkirakan negerinya akan lebih banyak dikunjungi wisatawan, dan telah merekomendasikan diadakan pertunjukan perdagangan masa lampau dan penyelenggaraan pertunjukan besar (megaevent) ke Singapura.(*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008