Surabaya (ANTARA News) - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur bersikukuh untuk melaksanakan Pemilihan Gubernur Jatim putaran dua pada 4 Nopember, karena itu tahapan Pilgub Jatim putaran kedua akan dimulai 4 September.
"Kami akan mengadakan rapat pleno, Selasa (2/9), salah satunya untuk membahas dimulainya tahapan pertama putaran kedua Pilgub Jatim tersebut," ujar anggota KPU Provinsi Jatim, Yayuk Wahyunengseh ketika dihubungi di Surabaya, Senin.
Yayuk mengatakan, rapat pleno selain membahas tahapan pertama juga akan membahas persoalan penting seperti keputusan dualisme Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jatim, yang sama-sama melakukan pendaftaran calon legislatif.
Menurut Yayuk, KPU Jatim juga menjadwalkan menerima surat hasil konsultasi terkait dengan pelaksanaan putaran dua dari paling lambat Selasa (2/9) atau satu Minggu setelah menggelar konsultasi pada Selasa (26/8) lalu.
"Ada dua hal yang dimuat dalam surat Depdagri tersebut, soal dasar hukum diperbolehkannya putaran dua setelah lewat masa 60 hari dari pencoblosan dan usulan pelaksanaan putaran kedua pada 4 November," katanya.
Yayuk mengatakan, apabila hingga Selasa (2/9) surat Depdagri tersebut belum turun, maka rapat pleno KPU akan segera menghubungi Depdagri. "Yang jelas 4 September kami sudah melakukan `gerakan`, seperti datang ke Jakarta," katanya.
Dia mengatakan, surat Depdagri tersebut cukup penting bagi KPU sebagai dasar hukum pelaksanaan putaran dua dan pencairan anggaran pelaksanaan Pilgub Jatim putaran kedua.
Sementara itu menurut sumber di KPU Jatim, sekretariat KPU sudah melakukan rapat pleno terkait persiapan-persiapan pelelangan barang dan Jasa seperti surat suara, form ABC, serta sejumlah logistik lainnya.
Persiapan lainnya yang dibahas adalah untuk menambah jumlah panitia lelang barang dan jasa, sebab panitia lelang pada putaran sebelumnya ada yang mengundurkan diri, serta sebagian lainnya ditarik oleh KPU asal untuk digunakan di daerahnya.
Terkait informasi tersebut, Yayuk tidak membantahnya dan akan dibahas lebih lanjut pada rapat pleno anggota KPU Jatim. (*)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008