“Tanahnya disiapkan oleh salah satu anggota Komite Eksekutif, Pak Pieter Tanuri. Luasnya delapan hektare. Saya belum tahu nanti apakah dicicil atau hibah,” ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule itu di Kantor PSSI, Jakarta, Selasa.
Iwan menyebut, PSSI akan meninjau langsung lahan tersebut pada Jumat (6/11).
Baca juga: PSSI: Shin Tae-Yong dan Luis Milla kandidat pelatih timnas
Setelah itu, lanjut dia, baru diputuskan apakah PSSI akan membangun soccer camp di sana atau tidak.
Untuk merealisasikan kompleks sepak bola itu, Iwan Bule mengatakan bahwa PSSI akan menggunakan dana bantuan dari FIFA yang besarnya mencapai 2,8 juta dolar AS atau sekitar Rp40 miliar.
“FIFA akan memberikan bantuan Rp40 miliar. Sayang kalau PSSI tidak mengambil peluang itu karena Desember 2020 mendatang sudah hangus,” tutur pria yang pernah menjabat Kapolda Metro Jaya, NTB dan Jawa Barat itu.
Soccer camp sendiri merupakan sebuah kompleks sepak bola yang di dalamnya ada lapangan latihan dan asrama bagi para pemain.
Pembangunan itu menjadi salah satu janji kampanye Iwan Bule jika terpilih menjadi ketua umum PSSI.
Baca juga: Pemerintah segera bentuk panitia Piala Dunia U-20
Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019