Beijing (ANTARA) - Saham-saham China ditutup lebih tinggi pada perdagangan Jumat, menghentikan penurunan tiga hari berturut-turut, dengan indikator utama Indeks Komposit Shanghai naik 0,99 persen menjadi 2.958,20 poin.
Indeks Komponen Shenzhen yang melacak saham-saham di bursa kedua China terangkat 1,73 persen menjadi mengakhiri perdagangan pada 9.802,33 poin.
Volume perdagangan gabungan saham dalam kedua indeks meningkat menjadi 434,88 miliar yuan (sekitar 61,74 miliar dolar AS) dari 451,11 miliar yuan pada hari perdagangan sebelumnya.
Sebagian besar saham menguat, dengan jumlah saham naik melebihi yang turun, sebanyak 1.145 saham terhadap 279 saham di bursa Shanghai dan 1.634 saham terhadap 451 saham di bursa Shenzhen.
Perusahaan-perusahaan di industri perawatan kesehatan melihat pertumbuhan yang kuat dalam harga sahamnya, dengan saham Top Choice Medical Investment Co Inc. naik 6,14 persen menjadi 105,50 yuan per saham.
Perusahaan yang terkait dengan pertanian, kehutanan, perikanan dan peternakan memimpin kerugian.
Sementara itu, Indeks ChiNext yang melacak saham-saham perusahaan sedang berkembang di papan bergaya Nasdaq China, bertambah 0,94 persen menjadi ditutup pada 1.687,00 poin.
Baca juga: Lanjutkan penurunan tiga hari, saham China dibuka lebih rendah
Baca juga: Saham China berakhir lebih rendah untuk hari ketiga berturut-turut
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Budi Suyanto
Copyright © ANTARA 2019