Jerusalem (ANTARA News) - Israel telah menutup pintu penyeberangan di perbatasan Jalur Gaza setelah dua roket ditembakkan ke negara Yahudi tersebut, kata seorang pejabat.Pejabat itu mengatakan Menteri Pertahanan Israel Ehud Barak "telah memerintahkan penutupan pintu perbatasan dengan Gaza" tanpa menyebut berapa lama masa penutupan tersebut.Militer Israel mengatakan dua roket ditembakkan dari Gaza ke Israel pada Senin, namun tidak menimbulkan kerusakan atau korban jiwa. Reuters melaporkan, langkah penutupan itu diambil saat Menteri Luar Negeri AS Condoleezza Rice mengunjungi kawasan itu untuk mendorong upaya mencapai perdamaian Israel-Palestina dalam beberapa bulan mendatang. Kesepakatan gencatan senjata sejak Juni telah mengurangi aksi kekerasan antara negara Yahudi dan Hamas yang menguasai Gaza, namun roket-roket masih kerap ditembakkan ke Israel. Israel biasanya membalas serangan roket itu dengan menutup pintu penyeberangan sehari kemudian.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008