Jakarta, 22/8 (ANTARA) - Harga minyak kembali melambung, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat, dibuka naik 20 poin untuk kembali ke level 2.100. IHSG dibuka naik 20,511 poin atau 0,98 persen menjadi 2.108,762 dan indeks LQ45 terangkat 5,624 poin atau 1,30 persen ke level 436,666. Analisa Riset PT Trimegah Securities, dalam ulasan pasarnya, mengungkapkan, dorongan sentimen positif dari kondisi bursa yang kondusif serta "technical rebound" (naiknya kembali secara teknikal) pada beberapa harga komoditas pertambangan diharapkan dapat mengangkat indeks BEI. Pada awal perdagangan Jumat ini, indeks masih didorong oleh naiknya saham Bumi Resources yang melambung Rp300 ke posisi Rp5.600, Tambang Timah menambah Rp175 ke level Rp2.700, London Sumatera menguat Rp150 ke harga Rp5.900, Tambang Batubara Bukit Asam melejet Rp550 ke Rp14.200 dan Bakrie Plantations naik Rp30 menjadi Rp1.090. Kembali melambungnya harga minyak mentah di kisaran harga 121 dolar AS per barel menjadi sentimen positif saham-saham berbasis komoditas, kata Analis Riset PT Panin Capital Luki Aryatama. "Indeks masih tergantung harga minyak dan komoditas, karena bobot saham sektor ini di pasar cukup besar," jelasnya. Kondisi inilah yang mendorong indeks kembali ke level psikologis 2.100, setelah sejak 14 Agustus lalu berada di level 2.000. (*)

Copyright © ANTARA 2008