Medan (ANTARA News) - Juara tinju dunia WBA kelas bulu 57,1 kg, Chris John, diminta agar tidak menyepelekan penantangnya Hiroyuki Enoki yang akan dihadapinya pada pertandingan yang akan digelar di Jepang, 16 Oktober mendatang.Mantan juara tinju nasional dan Asia Pasifik (OPBF), Lamhot Simamora, di Medan, Kamis, mengatakan, Chris John perlu mewaspadai petinju Jepang itu karena memiliki pukulan keras.Menurut dia, untuk dapat mengalahkan Hiroyuki, Chris John harus lebih giat berlatih, karena lawan yang dihadapi cukup tangguh dan memiliki pengalaman tanding.Dengan berlatih di Australia, diharapkan Chris John dapat mempertahankan gelar juara dunianya di Jepang, kata Lamhot.(*)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2008