Wina, (ANTARA News) - Harga minyak mentah yang diproduksi Organisasi Negara Pengekspor Minyak (OPEC) turun tipis pada hari Selasa menjadi 108,26 dolar AS per barrel, demikian data yang dirilis OPEC pada Rabu, sebagaimana dilaporkan kantor berit DPA. Harga untuk satu barrel (159 liter) minyak mentah produksi OPEC turun 0,42 dolar AS pada Selasa, dibandingkan dengan 108,68 dolar AS sehari sebelumnya. OPEC menghitung rata-rata harga keranjang minyak berdasarkan 13 merk penting minyak mentah yang diporoduksi oleh para anggota kartel.(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008