Jakarta (ANTARA) - Penyanyi asal Korea Selatan Kim So-hee, yang pernah menjadi finalis ajang pencarian idola "Produce 101" musim pertama berbagi sejumlah pendapatnya mulai dari cuaca di Indonesia hingga harapannya bersama grup idola Nature.

Berikut petikan wawancara dia bersama awak media di Jakarta, beberapa jam sebelum menggelar acara jumpa penggemar, pada Sabtu (26/10/2019).


Kim So-hee bernaung di bawah agensi N.CH Entertainment. Namanya mulai dikenal publik saat mengikuti "Produce 101" musim pertama pada tahun 2016 namun tak berhasil debut bersama grup I.O.I karena berada di peringkat ke-15.

Sebelumnya, dia pernah bergabung bersama grup C.I.V.A yang digelar stasiun televisi kabel Korea Selatan Mnet "The God of Music 2" pada Agustus 2016.

Setahun kemudian, dia bersama Jeon Somi mengikuti acara realitas girl group di KBS "Idol Drama Operation Team" dan membentuk grup "Girls Next Door".

Mereka lalu meluncurkan lagu "Deep Blue Eyes" karya musisi Jin-young eks grup idola B1A4.

Pada tahun yang sama, So-hee meluncurkan single debut solo berjudul "SobokSobok" yang menjadi bagian dari album "The Fillette".

Pada Oktober 2019, perempuan kelahiran 20 Januari 1995 itu bergabung bersama grup Nature dan berencana meluncurkan album 11 November mendatang.


Baca juga: Kim So-hee "Produce 101" kaget dengan cuaca di Indonesia

Baca juga: Kim So-hee minta dukungan penggemar untuk album baru Nature

Baca juga: Cara Kim So-hee jaga kulit agar tetap sehat

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019