London (ANTARA) - Polisi Inggris mengatakan mereka telah menangkap dua orang lagi tersangka atas kematian 39 orang korban yang ditemukan di dalam sebuah truk, yang diyakini sebagai warga negara China.

Kematian para korban diduga terkait dengan perdagangan manusia dan pembunuhan orang.

Seorang pria dan seorang wanita, keduanya berusia 38, telah ditangkap di Warrington, Inggris utara, kata kepolisian Essex.

Pengemudi truk, seorang pria berusia 25 tahun dari Irlandia Utara, masih berada dalam tahanan polisi setelah ditangkap karena dicurigai melakukan pembunuhan.

Sumber: Reuters

Baca juga: 39 Jasad di dalam truk pendingin di dekat London diyakini WN China

Baca juga: China tuntut 'vonis berat' kasus puluhan jasad di truk pendingin

Menlu ingin kerja sama cegah perdagangan manusia

Penerjemah: Maria D Andriana
Editor: Tia Mutiasari
Copyright © ANTARA 2019