Sudah saatnya saya harus membagi waktu yang selama ini kurang untuk anak, menantu, dan cucu
Jakarta (ANTARA) - Kementerian Keuangan menggelar acara serah terima jabatan (sertijab) antara Wakil Menteri Keuangan periode 2014-2019 Mardiasmo dengan Wakil Menteri Keuangan periode 2019-2024 Suahasil Nazara.
Pada sambutannya, Mardiasmo sempat menyampaikan kekagumannya terhadap sosok Menteri Keuangan Sri Mulyani yang tidak hanya sangat profesional dan jenius, melainkan juga merupakan pribadi keibuan yang mampu memberikan bimbingan kepada rekan kerjanya.
“Saya sudah 61 tahun umurnya, sudah saatnya saya harus membagi waktu yang selama ini kurang untuk anak, menantu, dan cucu,” katanya di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat.
Sementara itu, Sri Mulyani juga mengenang perjalanan karirnya bersama Mardiasmo yang dianggap telah banyak membantu dalam menyelesaikan berbagai hal terkait kebijakan-kebijakan peningkatan perekonomian Indonesia.
“Dengan adanya Wakil Menteri Keuangan kita merasa sangat sangat terbantu dalam merepresentasikan Kementerian Keuangan sebab kita memiliki agenda yang begitu luar biasa banyaknya,” ujarnya.
Sri menuturkan Mardiasmo merupakan seorang Wakil Menteri yang sangat profesional di bidang pekerjaan baik secara batin maupun emosional sehingga patut untuk dijadikan panutan bagi seluruh pegawai Kementerian Keuangan.
“Beliau seorang yang tekun, teliti, ikhlas, dan menjalankan seluruh tugasnya dengan sungguh-sungguh,” katanya.
Tak ketinggalan, Suahasil Nazara juga menyampaikan kekagumannya terhadap perjalanan karir Mardiasmo di Kementerian Keuangan selama 19 tahun yang dapat menjadikannya inspirasi untuk menghadapi berbagai tantangan dalam mempertahankan stabilitas APBN di tengah gejolak ekonomi global.
“Kita tetap menginginkan stabilitas APBN dan harus bisa memberikan manfaat kepada pengurangan kemiskinan, pengurangan ketimpangan, dan penciptaan lapangan kerja,” ujarnya.
Sebagai informasi, acara sertijab tersebut dihadiri oleh para pegawai Kementerian Keuangan di Aula Mezzanine, Gedung Juanda Kementerian Keuangan, Jakarta, pada Jumat sekitar pukul 16.00 WIB.
Sebelumnya pada pukul 13.40 WIB, Presiden Joko Widodo mengumumkan nama-nama tokoh yang ditunjuk menjadi Wakil Menteri (Wamen) untuk menemani para Menteri di jajaran Kabinet Indonesia Maju yakni salah satunya Suahasil Nazara.
Presiden Jokowi mengatakan bahwa terpilihnya Suahasil Nazara sebagai Wakil Menteri Keuangan karena ia telah lama berkecimpung di Kementerian Keuangan sehingga tidak perlu diragukan lagi kinerjanya.
“Beliau sudah berkecimpung di Kementerian Keuangan lama jadi tidak perlu diragukan lagi sehingga optimalisasi anggaran bisa dilakukan,” katanya.
Pewarta: Astrid Faidlatul Habibah
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2019