Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berharap kepercayaan dan kehormatan sebagai anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dapat menjadi modal untuk menambah semangat dan motivasi sebagai putra-putra bangsa yang unggul di masa depan.Harapan itu dikemukakan Presiden Yudhoyono kepada para anggota Paskibraka 2008 di Istana Negara, Jumat, saat upacara pengukuhan."Saya ucapkan selamat, kalian adalah putra-putra yang telah dapat kepercayaan dan kehormatan untuk mengemban tugas yg membanggakan ini," ujarnya.Presiden menilai, upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi secara simbolis dan hakiki adalah suatu upaya untuk meletakkan sang Merah Putih pada tempatnya yang terhormat. "Benar dulu para pejuang mengorbankan jiwa dan raga untuk bumi Indonesia yang secara simbolik untuk mengibarkan merah putih, setelah itu banyak perjuangan dari generasi ke generasi untuk mempertahankan dan mengibarkan sang Merah Putih," katanya seraya mencontohkan perjuangan para atlet di Olimpiade. Presiden meminta para anggota Paskibraka 2008 dapat terus mengembangkan jiwa patriotisme dan menjadi putra-putri Indonesia yang sangat menyayangi tanah airnya. Lebih lanjut Kepala Negara mengatakan, untuk menjadi bangsa yang maju, bermartabat dan sejahtera seluruh rakyat Indonesia harus berjuang, bersatu dan bekerja keras. Presiden mengatakan, ada pilar-pilar kebangsaan yang harus diperkokoh, yaitu kemandirian, daya saing dan peradaban yang mulia. "Saya berharap teruslah kalian belajar untuk jadi manusia Indonesia yang menguasai teknologi dan terus mengembangkan perilaku relijius," ujarnya. Dengan didampingi oleh Ibu Ani Yudhoyono dan sejumlah menteri kabinet antara lain Mensesneg Hatta Rajasa dan Menpora, Presiden Yudhoyono mengukuhkan 66 anggota Paskibraka 2008 dengan secara simbolis menyematkan dan memasang sabuk pada Anne Karina Sekar, anggota Paskibraka dari Banten. Paskribaka 2008 terdiri dari 66 orang yang mewakili 33 provinsi di Indonesia. Anggota termuda adalah Ari Sulistyaningdyah dari Nusa Tenggara Barat yang lahir di Bima, 8 September 1993 sedangkan yang tertua adalah Tomi dari Kalimantan Barat yang lahir di Gedung Intan, 21 Febuari 1990. Sementara itu sejumlah anggota Paskibraka 2008 yang lain adalah Atna Meryanza dari SMAN 1 Bireun NAD, Selly Lorensia dari SMAN 1 Kayuagung Sumatera Selatan, Yudha Teguh Prasetya dari SMAN1 Yogyakarta, Dewa Ayu Santi dari SMAN 3 Denpasar, Aldilla Rizqi Illahi dari SMA Al Azhar DKI Jakarta, dan Plato Aristoteles Runtuboy dari SMUN 2 Serui Papua.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008
minta biodata paskibraka nya dong,
terima kasih pada teman - teman nasional 2008 atas kerja sama dan doanya kita telah berhasil!!!
jangan lupa kebersamaan kita!!
bagi yang ingin biodata lengkap pakibraka nasional 2008, saya dapat membantu.
terima kasih!
Teman2 2008 kompakan selalu!!!
visit us in pasnas_2008@yahoo.com dan jangan lupa liat aku juga dhika_medhok@yahoo.com
terimaksih teman2 2008 nasional.. kita telah berhasil!!
bagi teman2 yg ingin biodata/ nama lengkap 2008, saya bisa membantunya kok. email saya aja
terimkasih.