Jakarta (ANTARA News) - Anggota DPR dari Fraksi Partai Golkar (FPG), Yuddy Chrisnandi, menilai pidato kenegaraan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam Rapat Paripurna DPR di Gedung DPR/MPR Jakarta, Jumat, merupakan pidato yang terbaik di bandingkan dengan pidato Presiden yang pernah disampaikan di DPR sebelumnya. "Namun akan lebih sempurna bila tidak sekadar menyampaikan optimisme dan keberhasilan pembangunan," katanya kepada ANTARA, seusai pidato kenegaraan Presiden Yudhoyono. Yuddy mengatakan, Presiden Yudhoyono akan semakin meningkat citranya bila mengungkap pula mengenai kendala dan tantangan yang dihadapi. "Apalagi jika Presiden juga mengajak rakyat untuk mewujudkan target-target pembangunan nasional, terutama dalam hal kedaulatan di bidang ekonomi, hukum, HAM, sosial budaya, pendidikan dan Hankam," kata politisi muda yang cukup sering mengkritisi kebijakan pemerintah itu. (*)

Copyright © ANTARA 2008