Meulaboh (ANTARA) - Hujan disertai dengan angin kencang menyebabkan musibah banjir dengan ketinggian air berkisar antara 20 hingga 50 sentimeter sepanjang Kamis siang merendam 11 desa di dua kecamatan di Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh.
Ada pun luapan banjir yang melanda kawasan pedalaman di daerah ini masing-masing Blang Dalam, Bukit Meugajah, Blang Makmue, Desa Blang Baro, Tuwie Eumpeuk, Alue Meuganda, Rambong Pinto, serta Blang Luah, Kecamatan Woyla Timur.
Kemudian tiga desa lainnya masing-masing di Desa Blang Luah, Alue Leuhob, serta Napai Kecamatan Woyla Barat.
Baca juga: Luapan sungai Meureubo rendam 20 hektare sawah di Aceh Barat
Baca juga: Banjir rob rusak tanggul pengaman pantai di Aceh Barat
"Kami masih melakukan pendataan akibat dampak banjir ini," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, Mukharuddin diwakili Koordinator Pusdalops, Mashuri, Kamis.
Banjir yang melanda daerah pedalaman tersebut juga mengakibatkan aktivitas masyarakat di lokasi terdampak banjir, juga ikut terganggu.
Mashuri mengakui hingga Kamis siang ketinggian air di lokasi banjir masih tinggi dan debit air juga masih terus bertambah. "Sejauh ini juga belum ada laporan warga yang mengungsi akibat banjir di Aceh Barat."
Baca juga: Banjir ganggu akses transportasi warga di Aceh Barat
Pewarta: Teuku Dedi Iskandar
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2019