Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden Jusuf Kalla tiba di Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta, untuk menghadiri Rapat Paripurna Pembukaan Masa Sidang DPR sekaligus Pidato Kenegaraan Presiden, Jumat. Wakil Presiden Jusuf Kalla tiba di Gedung DPR/MPR pada pukul 08.35 WIB didampingi Ibu Mufidah Kalla, sementara Presiden Yudhoyono tiba 15 menit kemudian didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono. Kedatangan Presiden dan Wakil Presiden disambut pimpinan DPR, yaitu Ketua DPR Agung Laksono dan para Wakil Ketua DPR. Presiden dan Wapres kemudian menuju VIP Room dan pada pukul 09.00 WIB Presiden Yudhoyono menyampaikan pidato kenegaraan serta keterangan pemerintah atas Rancangan Undang-Undang tentang Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) Tahun Anggaran 2009 beserta Nota Keuangannya. Sementara itu, para anggota DPR dan undangan masih berdatangan untuk mengikuti rapat paripurna. Pada 22 Agustus, Presiden juga dijadwalkan menyampaikan pidato di depan Sidang Paripurna Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Pengamanan di sekitar Gedung DPR/MPR cukup ketat, ditandai dengan pemeriksaan bagi setiap undangan yang akan memasuki gedung utama, tempat berlangsungnya Rapat Paripurna DPR. (*)
Copyright © ANTARA 2008